Warga Muratara Terus Divaksin
MURATARA, GEBAY.co.id, – Dianggap penting untuk perlindungan selama pandemi Covid-19, kesadaran masyarakat di wilayah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) untuk melakukan vaksinasi Covid-19 terus meningkat.
Hal itu terlihat dengan antusiasnya masyarakat yang datang dalam setiap pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan oleh Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Sumatera Selatan (Sumsel) wilayah Kabupaten Muratara.
Seperti halnya pelayanan vaksinasi yang dilaksanakan oleh BIN di MI Artiriyah, Puskesmas Muara Rupit, Puskesmas Karang Jaya, Puskesmas Karang Dapo, Puskesmas Muara Kulam dan Puskesmas Bingin Teluk, Jumat (25/02/2022).
Dalam pelayanan tersebut, baik masyarakat umum, dewasa, lanjut usia (Lansia) dan anak-anak pun tanpa ragu datang dan antre untuk bisa mendapatkan vaksin, baik dosis dia ataupun booster.
Seperti disampaikan, Siska salah seorang wali murid mengatakan, hari ini sengaja datang untuk melihat sekaligus mendampingi anaknya untuk melakukan vaksin dosis kedua.
“Vaksin ini penting untuk kesehatan anak,” katanya.
Senada disampaikan, Wahyu salah seorang warga sekitar juga mengatakan, bahwa di masa pandemi seperti saat ini vaksin sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu, pemerintah harus terus senantiasa mengajak masyarakat untuk vaksin. (rls)