Uncategorized

Raker Bersama Menteri Agama RI, Destita Suarakan Kesejahteraan Guru dan Penambahan Beasiswa KIP dan PIP di Bengkulu

Destita

JAKARTA, Gebay.co.id, – Dihadapan Menteri Agama RI Prof KH Nasaruddin Umar, Senator apt. Destita Khairilisani, S.Farm., M.S.M menyuarakan aspirasi terkait kesejahteraan guru dan penambahan kuota beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan Program Indonesia Pintar (PIP) dibawah Kementerian Agama RI . Senin (2/12/24) bertempat Kantor DPD RI Komplek Senayan Jakarta.

Destita yang merupakan anggota Komite III DPD RI ini menyoroti pentingnya peningkatan kesejahteraan guru-guru madrasah dan sekolah keagamaan di Indonesia khususnya di Provinsi Bengkulu.

“Kita juga mendorong upaya peningkatan kompetensi dan kesejahteraan guru madrasah dibawah Kementerian RI melalui percepatan Pendidikan Profesi Guru (PPG). Komite III juga ingin adanya percepatan pengangkatan guru madrasah dan guru sekolah keagamaan menjadi guru PPPK,” tegas Destita Kerudung Putih.

Senator dapil Provinsi Bengkulu asal Kembang Mumpo Seluma ini juga meminta penambahan kuota beasiswa KIP dan PIP untuk sekolah madrasah dan sekolah keagamaan dibawah Kementerian Agama RI di Provinsi Bengkulu.

“Sebagai wakil dari masyarakat Provinsi Bengkulu saya akan terus bersuara dan memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi dari masyarakat. Saya berharap bapak Menteri dapat mewujudkan aspirasi ini,” ucap Destita yang juga mantan aktivis Universitas Indonesia.

Rapat Kerja (Raker) Komite III DPD RI ini dipimpin langsung Ketua Komite III Filep Wamafma dan juga dihadiri Menteri, Wakil Menteri dan seluruh unsur pimpinan dari Kementerian Agama RI. (fs/rls).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker